Kapolri Puji Lagu ‘Polisi Jagoanku’, Jadi Semangat Beri Pengabdian ke Warga

- Author

Sabtu, 20 Januari 2024 - 12:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yogyakarta – Musisi Ndarboy Genk dan seniman Butet Kartaredjasa mencitpakan lagu bertajuk ‘Polisi Jagoanku’ sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja Polri. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan lagu itu menjadi penyemangat untuk memberikan pengabdian kepada masyarakat.

Lagu ‘Polisi Jagoanku’ dibawakan khusus oleh Ndarboy Genk dalam acara pentas seni dan budaya di Yogyakarta. Jenderal Sigit bersama Gubernur Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X hadir langsung di lokasi.

Jenderal Sigit awalnya menyapa masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut. Dia mengatakan kegiatan itu terasa istimewa karena turut dihadiri oleh para tim sukses peserta Pemilu 2024.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Di dalam situasi pemilu yang sebentar lagi akan berlangsung dan puncaknya tanggal 14 (Februari), hari ini seluruh partai ada di sini, tim pemenangan ada di sini berkumpul dengan seluruh masyarakat Jogja dan ini mungkin baru terjadi di Yogyakarta,” kata Jenderal Sigit di Yogyakarta, Jumat (19/1/2024).

Baca Juga :  Exploring Bandung's Natural Wonders: From Volcanic Landscapes to Majestic Waterfall

Jenderal Sigit lalu mengucapkan terima kasih kepada Butet dan Heliarus Daru Indrajaya atau Ndarboy Genk atas lagu ‘Polisi Jagoanku’ yang mereka ciptakan. Kapolri mengatakan lagu itu sebagai hadiah sekaligus amanah.

“Dalam kesempatan ini Mas Daru, Mas Butet terima kasih atas apresiasi yang luar biasa kepada kami kepolisian dan tentunya ini hadiah dan amanah yang sangat berat,” katanya.

Menurut Jenderal Sigit, lagu ‘Polisi Jagoanku’ tidak akan menjadi beban bagi institusinya. Dia meyakini tiap anggota Polri justru akan semakin semangat memberikan pengabdian kepada masyarakat.

Baca Juga :  The Evolution of Jakarta: From Colonial Capital to Modern Metropolis

“Saya kira seluruh anak buah saya disaksikan oleh seluruh warga masyarakat Jogja penghargaan yang diberikan beliau tentunya harus bisa kita pertanggungjawabankan,” ujar Jenderal Sigit.

Dalam acara pentas seni dan budaya di Yogyakarta hari ini, Ndarboy Genk secara spesial membawakan lagu ‘Polisi Jagoanku’ yang liriknya ditulis oleh seniman dan budayawan Butet Kartaredjasa. Ndarboy Genk mengatakan lagu ini ditulis secara tulus sebagai bentuk apresiasi terhadap Polri.

“Di Titik Nol Kilometer Yogyakarta, lagu yang saya tulis, saya persembahkan untuk polisi Indonesia,” ujar vokalis Ndarboy Genk Heliarus Daru Indrajaya di lokasi.

Dia berharap lagu itu bisa menjadi penyemangat bagi tiap anggota Polri dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat.

Berita Terkait

Temuan Mabes Polri saat pantau penyaluran pupuk subsidi di Kabupaten Manggarai dan Kabupaten Manggarai Barat
Kapolda Aceh: Harta Kekayaan Para Pelaku Narkoba Harus Ditelusuri 
Kapolri Diberi Gelar Adat-Pusaka oleh Dewan Adat dan Kerajaan di Sulawesi Selatan
Asisten Ahmad Dhani ingin Masuk Akpol, Polri: Tidak Dipungut Biaya, Gratis!
Kapolda Aceh Terima Penghargaan Serambi Awards 2024
Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Awasi Penyaluran Pupuk Subsidi di Dua Kabupaten
Kadivhumas Tegaskan Polri dengan Kejagung Baik-Baik Saja
Kapolda Aceh bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Wapres Ma’ruf Amin

Berita Terkait

Minggu, 23 Juni 2024 - 14:33 WIB

Temuan Mabes Polri saat pantau penyaluran pupuk subsidi di Kabupaten Manggarai dan Kabupaten Manggarai Barat

Rabu, 5 Juni 2024 - 21:12 WIB

Kapolri Diberi Gelar Adat-Pusaka oleh Dewan Adat dan Kerajaan di Sulawesi Selatan

Minggu, 2 Juni 2024 - 17:02 WIB

Asisten Ahmad Dhani ingin Masuk Akpol, Polri: Tidak Dipungut Biaya, Gratis!

Kamis, 30 Mei 2024 - 13:32 WIB

Kadivhumas Tegaskan Polri dengan Kejagung Baik-Baik Saja

Rabu, 29 Mei 2024 - 22:17 WIB

Kapolda Aceh bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Wapres Ma’ruf Amin

Selasa, 28 Mei 2024 - 19:26 WIB

Irjen Dedi Raih Rekor MURI Perwira Tinggi Polri Penulis Buku Terbanyak

Minggu, 26 Mei 2024 - 16:13 WIB

Indonesia Indicator: Polri Ikut Andil Suksesnya World Water Forum

Sabtu, 25 Mei 2024 - 20:31 WIB

World Water Forum di Bali Berjalan Aman dan Sukses, Polri Ucapkan Terima Kasih

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Kapolda Aceh Terima Penghargaan Serambi Awards 2024

Sabtu, 1 Jun 2024 - 19:22 WIB