Cegah Kecurangan dalam Distribusi Minyak Goreng Bersubsidi, Satreskrim Polres Gayo Lues Lakukan Ini

- Author

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Dalam upaya memastikan ketepatan takaran minyak goreng bersubsidi di pasaran, Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Gayo Lues melaksanakan kegiatan pengecekan volume Minyak Kita menggunakan alat ukur volume di Pasar Kutapanjang, Kabupaten Gayo Lues, Selasa, 18 Maret 2025.

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetkiya, S.H., S.I.K., melalui Kasatreskrim Iptu M. Abidinsyah, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah potensi kecurangan dalam distribusi dan penjualan minyak goreng bersubsidi.

“Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa minyak yang dijual kepada masyarakat memiliki volume yang sesuai dengan standar yang telah ditetapkan pemerintah. Dengan demikian, masyarakat mendapatkan haknya secara adil dan tidak dirugikan dalam pembelian minyak goreng bersubsidi,” ujar Iptu M. Abidinsyah.

Dalam kegiatan tersebut, petugas menggunakan alat ukur volume untuk memverifikasi isi kemasan Minyak Kita, baik dalam bentuk kemasan plastik maupun curah. Beberapa pedagang yang berjualan di Pasar Kutapanjang menjadi sampel dalam pemeriksaan ini. Hasil pengecekan akan menjadi bahan evaluasi untuk menentukan langkah-langkah pengawasan lebih lanjut terhadap distribusi dan penjualan minyak goreng bersubsidi di wilayah Gayo Lues.

Selain itu, Satreskrim Polres Gayo Lues juga melakukan edukasi kepada para pedagang terkait pentingnya menjaga kejujuran dalam takaran serta menghindari praktik curang yang dapat merugikan konsumen.

Dalam kesempatan ini, Iptu M. Abidinsyah juga mengimbau para pedagang untuk selalu menjual minyak goreng bersubsidi sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kami meminta kepada seluruh pedagang untuk menjual minyak dengan takaran yang benar. Jangan sampai ada pengurangan volume yang dapat merugikan masyarakat. Kami juga mengajak masyarakat untuk lebih teliti dalam berbelanja dan segera melaporkan jika menemukan indikasi kecurangan dalam penjualan minyak bersubsidi,” tegasnya.

Baca Juga :  Gelar Pembagian Bansos dan Edukasi Masyarakat, Mahasiswa PSDKU USK Gayo Lues Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H Tahun 2024

Polres Gayo Lues akan terus melakukan pengawasan dan pengecekan secara berkala guna memastikan stabilitas harga dan volume minyak bersubsidi di pasaran. Jika ditemukan pelanggaran, pihak kepolisian tidak akan ragu untuk menindak tegas sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Kegiatan pengecekan ini mendapat respons positif dari masyarakat dan pedagang, yang berharap langkah ini dapat terus dilakukan untuk memastikan distribusi minyak goreng bersubsidi tetap berjalan dengan baik dan adil.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Polsek Blangkejeren Gelar Rapat Koordinasi Dan Sosialisasi Karhutla Bersama Seluruh Pengulu Desa Se-Kecamatan Dabun Gelang
Lima Polisi Teladan Dianugerahi Hoegeng Awards 2025, Polri Tegaskan Komitmen Pelayanan Humanis dan Profesional
Kapolri Hadiri Malam Puncak Hoegeng Awards 2025
Dua Influencer Jakarta akan Meriahkan Kejuaraan Badminton Kapolda Aceh Cup 2025
Polda Kalteng Tetapkan 1 Tersangka Kasus Laka Air di Barito Utara
Kapolda Aceh Terima Audiensi BPMA: Bahas Sinergi Pengamanan Hulu Migas
Polisi: Pelaku TPPO Bayi Jaringan Internasional Bertambah 1 Orang, Total 13 Tersangka
Wakapolres Gayo Lues Tekankan Kedisiplinan Kerja kepada Personel Saat Apel Pagi

Berita Terkait

Kamis, 17 Juli 2025 - 12:15 WIB

Polsek Blangkejeren Gelar Rapat Koordinasi Dan Sosialisasi Karhutla Bersama Seluruh Pengulu Desa Se-Kecamatan Dabun Gelang

Kamis, 17 Juli 2025 - 09:27 WIB

Lima Polisi Teladan Dianugerahi Hoegeng Awards 2025, Polri Tegaskan Komitmen Pelayanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 Juli 2025 - 22:30 WIB

Kapolri Hadiri Malam Puncak Hoegeng Awards 2025

Rabu, 16 Juli 2025 - 22:29 WIB

Dua Influencer Jakarta akan Meriahkan Kejuaraan Badminton Kapolda Aceh Cup 2025

Rabu, 16 Juli 2025 - 22:28 WIB

Polda Kalteng Tetapkan 1 Tersangka Kasus Laka Air di Barito Utara

Rabu, 16 Juli 2025 - 20:42 WIB

Polisi: Pelaku TPPO Bayi Jaringan Internasional Bertambah 1 Orang, Total 13 Tersangka

Rabu, 16 Juli 2025 - 11:43 WIB

Wakapolres Gayo Lues Tekankan Kedisiplinan Kerja kepada Personel Saat Apel Pagi

Rabu, 16 Juli 2025 - 11:33 WIB

Wakapolres Gayo Lues Pimpin Anev Tugas Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Secara Virtual

Berita Terbaru

GAYO LUES

Kapolri Hadiri Malam Puncak Hoegeng Awards 2025

Rabu, 16 Jul 2025 - 22:30 WIB