Blangkejeren – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya, Polsek Blangkejeren melaksanakan patroli rutin yang menyasar sejumlah titik rawan gangguan keamanan di Kecamatan Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues, Senin, 21 April 2025.
Kapolres Gayo Lues, AKBP Hyrowo, S.I.K., melalui Kapolsek Blangkejeren, IPTU Syamsuddin, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan patroli rutin ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk mencegah terjadinya tindak kriminal dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Patroli ini kami lakukan secara berkala, baik siang maupun malam hari, guna mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas seperti pencurian, perkelahian, hingga aksi premanisme,” ujar IPTU Syamsuddin, S.H.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lebih lanjut, beliau menambahkan bahwa kegiatan patroli juga bertujuan untuk meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat serta mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan warga. Dalam pelaksanaannya, personel patroli turut melakukan dialog dengan masyarakat, menyampaikan imbauan kamtibmas, serta menerima laporan atau keluhan langsung dari warga.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Segera laporkan kepada pihak kepolisian jika melihat atau mengetahui adanya tindakan mencurigakan di sekitarnya,” tambahnya.
Patroli yang dilakukan oleh personel Polsek Blangkejeren ini meliputi area permukiman penduduk, pusat perbelanjaan, fasilitas umum, dan jalur-jalur strategis lainnya. Masyarakat menyambut positif kehadiran polisi dan merasa lebih tenang dengan adanya pengawasan dari aparat keamanan.
Kegiatan patroli rutin ini akan terus ditingkatkan sebagai bagian dari komitmen Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Blangkejeren serta mendukung terciptanya suasana yang aman dan kondusif di Kabupaten Gayo Lues.
Sumber : Humas Polres Gayo Lues